https://probolinggo.times.co.id/
Berita

250 Calon Jemaah Haji Kota Probolinggo Dapat Pembinaan Kesehatan

Sabtu, 20 April 2024 - 21:15
250 Calon Jemaah Haji Kota Probolinggo Dapat Pembinaan Kesehatan Pj Wali Kota Probolinggo, Nurkholis saat memberikan sambutan sekaligus membuka bimbingan kesehatan Bagi Jamaah Haji. (FOTO: Sri Hartini/TIMES Indonesia)

TIMES PROBOLINGGO, PROBOLINGGO – Sebanyak 250 Calon Jamaah Haji Kota Probolinggo, Jawa Timur, mendapatkan pembinaan kesehatan haji. Pembinaan ini dilakukan oleh Kantor Kementerian Agama (Kemenag) bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur dan Dinas Kesehatan Kota Probolinggo.

Berdasarkan Undang-Undang nomor 13 tahun 2008 tentang penyelenggaraan ibadah haji, pemerintah harus menyelenggarakan pelayanan kesehatan haji sepanjang perjalanan, sejak sebelum berangkat hingga kembali dari tanah suci.

Bimbingan kesehatan bagi Jemaah Haji Kota Probolinggo digelar di Gedung Puri Manggala Bhakti Kantor Pemerintah Kota Probolinggo, Jalan Panglima Sudirman, Tisnonegaran, Sabtu (20/4/2024) yang dihadiri oleh Pj Wali Kota Probolinggo, Nurkholis.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Probolinggo, dr. Nurul Hidayati, dalam sambutannya mengatakan, bimbingan kesehatan haji bertujuan untuk memberikan pembinaan, pelayanan, dan perlindungan kesehatan bagi jamaah haji, agar mereka bisa menjalankan ibadahnya dengan baik.

Upaya pembinaan kesehatan yang dilakukan mencakup konseling, kegiatan berbasis masyarakat, dan bimbingan manasik kesehatan haji.

Kegiatan bimbingan kesehatan bagi Jamaah haji di Kota Probolinggo ini juga dihadiri oleh Pj Wali Kota Probolinggo, Nurkholis.

Dalam sambutannya, ia berharap agar dengan bimbingan kesehatan bagi jamaah haji ini, kesehatan para jemaah bisa optimal, karena ini adalah ibadah fisik.

"Saya harap kepada jamaah haji, untuk selalu sehat, dan jangan sungkan untuk menyampaikan keluhan kesehatannya kepada petugas," kata Nurkholis.

Nurkholis juga meminta jamaah untuk tidak membawa terlalu banyak barang yang tidak diperlukan, agar tidak memberatkan mereka.

Bimbingan kesehatan untuk jamaah haji melibatkan narasumber dari Kantor Kemenag Kota Probolinggo, yaitu Ahmad Zaini, dan dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Wahyu Wulandari.

Jamaah Haji Kota Probolinggo pada musim haji tahun ini termasuk dalam gelombang pemberangkatan pertama, dengan jumlah jemaah sebanyak 205 orang.

Dari jumlah tersebut, sudah termasuk petugas yang disiapkan, seperti satu orang ketua kloter, tiga orang petugas kesehatan, dan satu orang petugas pendamping dari Pemkot Probolinggo, yang diwakili oleh Staf Ahli Wali Kota Probolinggo, Surya Darmawati. (*)
 

Pewarta : Sri Hartini
Editor : Ryan Haryanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Probolinggo just now

Welcome to TIMES Probolinggo

TIMES Probolinggo is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.